Dinas Pendidikan Labuhanbatu Sosialisasikan Pembinaan Berkarakter Print Friendly and PDF -->

CETAK BERITA

Print Friendly and PDF

Translate

Dinas Pendidikan Labuhanbatu Sosialisasikan Pembinaan Berkarakter

Senin, 16 April 2018,


NUSANTARAEXPRESS, LABUHANBATU - Dinas Pendidikan Kabupaten Labuhanbatu melalui bidang Paud Dikmas melaksanakan sosialisasi Pendidikan Karekter bagi peserta didik Lembaga Kursus dan Pelatihan Bidang PAUD Pendidikan Masyarakat di Permata Land Rantauprapat Senin, (16/04/2018) yang di hadiri para peserta didik beberapa sekolah di Labuhanbatu.

Dengan mengambil tema "Mensinergikan Kebijakan dan Mekanisme Akreditasi Lembaga Dengan Kareter Peserta Didik Lembaga Kursus dan Pelatihan”. Kegiatan ini akan berlangsung hingga dua hari di mulai sejak 16 April hingga 17 April 2018.

Kepala Dinas Pendidikan Labuhanbatu, H.Sarimpunan Ritonga M.Pd. dalam arahannya beliau mengatakan, “Kepada seluruh penggiat pendidikan khususnya pendidikan non formal harus bergerak secara bertahap untuk mampu menuju akreditasi, karena setiap lembaga ataupun satuan pendidikan khususnya Lembaga Kursus harus bisa ter akreditasi”.



Disamping itu juga beliau mengatakan Lembaga non formal adalah mitra dari Dinas Pendidikan yang turut serta dalam mengembangkan Karekter peserta didik dan mengembangkan Talenta peserta didik, dan beliau juga mengharapkan saling kerjasama dalam mengembangkan Dunia pendidikan khususnya di Kabupaten Labuhanbatu.

“Disamping kegiatan sosialisasi badan akreditasi pendidikan non formal Provinsi sumut memberikan sertifikat bagi lembaga yang telah terakreditasi”. ucap sarimpunan.

Diketahui di Labuhanbatu ada 7 Lembaga yang terakreditasi provsu yaitu sebagai berikut TK Al-Itihad, KB. Marhamah, RA.Marhamah, TK Swasta RK Bintang timur, PKBM Pena (Paket B) PKBM Pena (Paket C) dan Paud RA. Al-Ikhlas. [rahmad]

TerPopuler