Nonton Youtube Tanpa Koneksi Internet, Mau ? Print Friendly and PDF -->

CETAK BERITA

Print Friendly and PDF

Translate

Nonton Youtube Tanpa Koneksi Internet, Mau ?

Selasa, 14 September 2021,



Hampir sebagian besar kuota internet tersedot saat melakukan streaming video di Youtube. Format video memang memiliki jumlah data yang besar dibanding data berbasis gambar atau teks. Jika ingin lebih mengirit penggunaan kuota, lebih baik simpan saja video yang ada di Youtube agar nantinya bisa dimainkan tanpa harus menggunakan koneksi internet. Begini caranya:

1. Cari video

Pastikan kamu memiliki koneksi internet menggunakan koneksi Wi-Fi. Jalankan Youtube dan tentukan video yang hendak disimpan. Setelah dapat video tersebut, perhatikan ikon Download yang terletak diantara ikon Share dan Add to.

2. Unduh video

Tekan ikon Download, namun sebelumnya perhatikan apakah ikon Download bisa diaktifkan atau tidak. Jika tidak, maka video tersebut memang sudah diatur Youtube agar tidak bisa diunduh.

3. Pilihan resolusi

Jika berhasil menekan ikon Download, kamu akan ditanya untuk memilih resolusi yang ingin diunduh. Semakin tinggi resolusi, maka semakin besar ukuran file video tersebut. Klik OK untuk melanjutkan dan tunggu hingga file selesai.

4. Periksa video

Video yang sudah selesai diunduh tadi sudah berada di folder khusus. Untuk mencobanya, kamu bisa mematikan koneksi internet. Jalankan lagi Youtube dan otomatis kamu akan diarahkan ke folder Download yang berada di kategori Library.

5. Mainkan secara offline

Di folder Download akan terlihat video-video yang sebelumnya telah diunduh. Dari sini kamu bisa memainkan video tersebut tanpa menggunakan koneksi internet. Video yang tersimpan di folder tersebut akan tetap ada selama 29 hari dalam kondisi offline.

Unduh Playlist

Tidak hanya video, kamu juga bisa mengunduh playlist yang terdiri dari kumpulan beberapa video pilihan. Dengan mengunduh playlist, kamu bisa memainkan seluruh video yang ada secara offline dan tanpa mengunduhnya secara satu persatu. Begini caranya:

1. Lihat playlist

Sebelumnya pastikan koneksi internet sedang aktif. Pada halaman muka Youtube, arahkan ke Library. Dari sini cari playlist yang ada dan tekan pada playlist yang hendak diunduh.

2. Unduh playlist

Pada playlist, tekan ikon Download yang terdapat di sisi kiri atas. Semakin banyak video yang diunduh, akan semakin banyak pula data yang tersimpan. Tekan Ok untuk melanjutkan.




Penulis:  Dayu Akbar


Sumber: pcplus.co.id

TerPopuler