18 OPD di Pemkab Labuhanbatu Belum Selesaikan Syirup Jelang Pemeriksaan BPK Print Friendly and PDF -->

CETAK BERITA

Print Friendly and PDF

Translate

18 OPD di Pemkab Labuhanbatu Belum Selesaikan Syirup Jelang Pemeriksaan BPK

Rabu, 06 April 2022,


NUSANTARAEXPRESS, LABUHANBATU - Masih ada 18  dari 34 OPD yang belum mencapai 100% terkait laporan SYRUP, hal ini disampaikan oleh Ikramsyah selaku Asisten 2 dalam pembukaan Rapat Lanjutan Evaluasi Percepatan Pelaksanaan Pembangunan TA.2022 (Ruang Rapat Bupati, 06 April 2022).


Ikramsyah juga menyampaikan ada juga beberapa OPD yang belum sama sekali selesai PPKnya, " mohon kepada OPD terkait agar segera menyelesaikan pekerjaannya masing-masing sesuai apa yang diamanahkan oleh Bupati Labuhanbatu kepada kita''ujarnya.


Dikesempatan yang sama, Sekretaris Daerah Kabupaten Labuhanbatu Ir. Muhammad Yusuf Siagian selaku Pimpinan Rapat tersebut meminta kepada Para Pimpinan OPD yang berhadir untuk komitmen dalam Pengerjaan laporan tersebut, karena ini membawa dampak pada Pembangunan Kabupaten Labuhanbatu di Tahun 2022. 




"Dan terkait Pelelangan juga sebelumnya kita sudah berkomitmen untuk selesai di bulan februari yang lalu, namun sampai hari ini baru mencapai 2% pelelangan yang dapat dikerjakan", ujar Sekda.


Apa yang sudah kita komitmenkan bersama di bulan 2 kemarin untuk dapat kita kerjakan di bulan April ini, maka untuk itu saya minta hari ini kepastian dari masing-masing OPD dan begitu juga dengan Para Kabag dan Camat bahwa APBD itu harus kita kerjakan, karena kita berharap untuk dibulan juli yang akan datang kita sudah masuk P-APBD.


Kemarin kita sudah memasukkan Laporan ke BPK,kemudian dari BPK dalam waktu dekat akan turun ke Labuhanbatu untuk melakukan pemeriksaan. Dan setelah itu kita akan terima laporan Audit dari BPK, maka dari laporan tersebut nantinya diketahui berapa nominal Silva kita. Dan nantinya silva ini bisa kita gunakan seteah selesai laporan kita dan tetap dibawakan dalam P-APBD. Sebut Sekda.


Ditegaskan Sekda, selama dirinya menjadi Sekda ia tidak mau P-APBD itu masuk dibulan Oktober yang akan datang dan beliau minta dikerjakan sesuai regulasi masing-masing.


Saya berharap ini cepat terealisasi dan segera dilaksanakan, dan terkait permintaan dan laporan silahkan berkoordinasi dengan pihak Inspektorat, demi percepatan pembangunan kabupaten labuhanbatu tutup Sekda.


Selanjutnya Rapat dilanjutkan dengan Penyampaian Laporan masing-masing dari OPD yang Hadir dipandu oleh Asisten 2.


Turut Hadir dalam Rapat tersebut, Asisten 2 Ikramsyah, Asisten 3 Zaid Harahap, Para Pimpinan OPD, Para Camat Se Labuhanbatu, serta peserta Rapat Lainnya.[Rahmad]

TerPopuler