Guru Tanpa Gaji, Bripka Sitanggang Ajarkan Anak Sibolga Bahasa Inggris dan Komputer Print Friendly and PDF -->

CETAK BERITA

Print Friendly and PDF

Translate

Guru Tanpa Gaji, Bripka Sitanggang Ajarkan Anak Sibolga Bahasa Inggris dan Komputer

Kamis, 24 Agustus 2017,


NUSANTARAEXPRESS, SUMATERA UTARA - Sungguh menakjubkan.... pengabdian Bripka Sitanggang sebagai bhayangkara negara yang ingin turut andil mencerdaskan kehidupan berbangsa khususnya di Desa Sibolga, Sumatera Utara.

Pria bernama lengkap Bripka Hamonangan Sitanggang ini dengan sukarela meluangkan waktu dan memfasilitasi anak-anak Desa Sibolga untuk bisa mencicipi nikmatnya dunia pendidikan di bidang Komputer dan Bahasa Inggris. Aksi kemanusiaan ini berawal dari rasa keprihatinan terhadap anak-anak desa yang tidak mampu secara ekonomi untuk membayar biaya pendidikan eksternal seperti les Bahasa Inggris dan Komputer. Tekad bulatnya untuk menjadikan kepolisian sebagai jalan untuk mengabdi bagi masyarakat serta muncul sebagai sosok pelayan masyarakat yang berfaedah dan dicintai oleh masyarakat merupakan mimpi kecilnya.

Bripka Hamonangan Sitanggang memanfaatkan kantor Ex. Polres Sibolga (kantor lama Polres Sibolga), jalan Dr. F.L. Tobing, No. 38, kelurahan Kota Baringin, Sibolga, sebgai kelas untuk mengajar anak-anak tersebut.

Adapun fasilitas belajar komputer yang digunakan dengan menggunakan Laptop. Sebanyak 2 unit Laptop berasal dari koceknya sendiri dengan menyisihkan gaji yang ia miliki dan membelinya secara kredit. Sedangkan empat unit lagi berasal dari sumbangan dari donatur, yang digalang Hamonangan melalui media sosial. Sementara untuk fasilitas lainnya seperti buku bacaan, buku tulis, spidol, enam buah meja panjang dan kursi, serta white board berasal pribadi AKBP. Benny R. Hutajulu, tak lain Kapolres Sibolga.

“Jadi masing-masing anak-anak ini akan bergantian belajarnya. Untuk les Bahasa Inggris dan Komputer, kita buatkan rosternya. Kita adakan empat kali seminggu untuk keseluruhan pendidikannya, yakni Senin, Selasa, Kamis dan Jumat. Yang menjadi gurunya bukan saya saja, ada juga yang mau membantu saya seperti Maria warga kota Sibolga dan Polwan-Polwan mau juga gabung menjadi guru,” kata Hamonangan.

Hamonangan berharap, agar melalui pendidikan gratis ini mampu membuat anak-anak di kota Sibolga menjadi mahir dalam berkomputer dan berbahasa Inggris. Sungguh mulia dan menakjubkan sekali rasa empati dan keperdulian aparat kepolisian ini. [ex-*red]

Sumber: multimedianews.polri.go.id

TerPopuler