Anda Pelatih Anjing, BNN Butuh 100 Orang Lulusan SMA Print Friendly and PDF -->

CETAK BERITA

Print Friendly and PDF

Translate

Anda Pelatih Anjing, BNN Butuh 100 Orang Lulusan SMA

Minggu, 10 September 2017,


NUSANTARAEXPRESS, JAKARTA - Beberapa instansi pemerintah dari Kementerian dan Lembaga tahun ini membuka lowongan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS). Salah satunya adalah instansi Bandan Narkotika Nasional (BNN) yang membuka sebanyak 275 lowongan CPNS.

Dari jumlah tersebut, tersedia 100 lowongan CPNS yang bisa di Isi lulusan SMA. Posisi yang ditawarkan adalah Pelatih atau Pawang Anjing Pelacak Khusus Memburu narkoba.

BNN pun memang punya Tim khusus sendiri yang bekerja bersama anjing pelacak. Tim yang diberi nama Pasukan K9 ini punya tugas krusial dalam melacak keberadaan maupun lokasi Narkoba atau obat-obatan terlarang yang di sembunyikan atau di simpang di tempat tertentu atau tersembunyi.

Kemampuan penciuman anjing yang di atas rata-rata menjadi senjata ampuh dalam mengungkap berbagai upaya penyelundupan narkotika.

Dan Lowongan lain yang dibuka adalah Dokter Ahli Pratama untuk 2 Dokter Umum, Perawat Terampil untuk 4 D III Keperawatan, Pengelola Data Intelijen untuk 41 D III Teknik Informatika, Penyidik BNN untuk 44 lulusan S1.

Ada beberapa lowongan juga di BNN diatara lain Penyuluh Narkoba untuk 40 orang lulusan S1 dan D IV, Asessor untuk 2 lulusan S1, Psikolog Klinis untuk 25 orang lulusan S1, Medik Veteriner untuk 2 Dokter Hewan dan Paramedik Veteriner untuk 4 orang lulusan D III Kesehatan Hewan.

Bagi yang lulusan SMA yang ingin mendaftar Calon CPNS Silakan Daftar Segera.**Red.

Sumber: focusflash.co.id.

TerPopuler