Kadis DLH, Sosok Pemimpin Yang Wajib Dicontoh Print Friendly and PDF -->

CETAK BERITA

Print Friendly and PDF

Translate

Kadis DLH, Sosok Pemimpin Yang Wajib Dicontoh

Kamis, 26 April 2018,


NUSANTARAEXPRESS, LABUHANBATU - Sosok Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Kamal Ilham layak menjadi panutan bagi anggotanya, pasalnya pria berpostur tinggi ini tanpa rasa malu dengan sigap menyirami bunga di TPS Perlayuan walaupun dihadapan masyarakat yang melintasi lokasi tersebut.

"Ya, yang nyiramin bunga di TPS perlayuan itu langsung dilakukan pak Kadis", ungkap Rusli salah satu pegawai DLH, Kamis (26/4/2018).

Sikap tersebut, menurut Rusli, sangat mencerminkan sikap pemimpin yang patut ditiru. Sebab, baginya, pemimpin yang jadi panutan itu harus bekerja keras tanpa segan turun kelapangan dan membaur dengan anggotanya.

"Sosok pak Kadis merupakan panutan kami, sebab beliau tanpa segan mau mengangkat sampah, menyapu jalan bahkan menyirami bunga", ucapnya sambil memperlihatkan foto pimpinannya yang sedang menyirami bunga.

Kata Rusli, penyiraman bunga yang dilakukan pimpimpinannya, merupakan kegiatan rutin yang dilakukan setiap minggu.

"Setiap TPS atau TPS liar yang kita bersihkan selalu kita tanami bunga atau pepohonan. Nah, setelah ditanam maka dilakukan perawatan berupa penyiraman dan pemberian pupuk tanaman. Jadi, yang dilakukan pak Kadis itu adalah kegiatan rutin dalam melakukan perawatan tanaman", terangnya.

Amatan Wartawan, Kepala DLH Labuhanbatu Kamal Ilham kerap terlihat turun ke lapangan berbaur dengan anggotanya. Menyapu jalan, mengangkat sampah, menanam dan menyirami bunga merupakan kegiatan yang sering dilakukannya bersama anggotanya. [rahmad]

TerPopuler