Pemkab Labuhanbatu Pastikan USBN Dan UNBK Berjalan Lancar Print Friendly and PDF -->

CETAK BERITA

Print Friendly and PDF

Translate

Pemkab Labuhanbatu Pastikan USBN Dan UNBK Berjalan Lancar

Senin, 22 April 2019,
NUSANTARAEXPRESS, LABUHANBATU -  Senin 22 April 2019,  Kepala Daerah Kabupaten Labuhanbatu  H.Andi Suhaimi Dalimunthe,S.T.,M.T, didampingi Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Labuhanbatu Bapak Drs. H. Sarimpunan Ritonga, M.Pd, meninjau pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) untuk Tingkat Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMP) Negeri dan SMP Swasta,  Madrasah Tsanawiyah (MTs) Negeri dan MTs Swasta serta Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) Sekolah Dasar (SD) Negeri dan SD Swasta dan Madrasah Ibtidaiyah (MI) yang dilaksanakan dari Tanggal 22 s/d 25 April 2019 di Kabupaten Labuhanbatu.

Secara simbolis, Kepala Daerah Labuhanbatu meninjau Sekolah : SMP NEGERI 3 Rantau Utara, SMP NEGERI 1 Rantau Utara Jl. Majapahit,  SD NEGERI 112134/SD 10, MTs NEGERI 1 Kampung Baru, dan SMP NEGERI 1 Rantau Selatan.



Pada kesempatan itu, Pelaksana Tugas Bupati Labuhanbatu, menyampaikan motivasi kepada Siswa-Siswi dan atau Anak Murid supaya percaya diri, semangat dan berdoa untuk menyelesaikan ujian dengan sebaik-baiknya. Kemudian menghimbau, setelah selesai ujian, jangan melakukan coret-coret baju sekolah dan balap motor beramai-ramai karena hal itu salah satu perbuatan kurang baik.

Kepada, Dinas Pendidikan Kabupaten Labuhanbatu dan Seluruh Kepala Sekolah SMP/Sederajat dan SD/Sederajat Se-Kabupaten Labuhanbatu, untuk melaksanakan UNBK dan USBN Tahun Ajaran 2018/2019 dengan sebaik-baiknya sehingga Kabupaten Labuhanbatu semakin berprestasi dibidang Pendidikan. [Rahmad]

TerPopuler