Satgas Pamtas Yonif Pr 328/Dgh Hadiri Rapat Pelaksanaan Festival Cross Border Di Skouw Batas Print Friendly and PDF -->

CETAK BERITA

Print Friendly and PDF

Translate

Satgas Pamtas Yonif Pr 328/Dgh Hadiri Rapat Pelaksanaan Festival Cross Border Di Skouw Batas

Jumat, 26 April 2019,
NUSANTARAEXPRESS, PAPUA - Setiap satu tahun sekali, Kementrian Pariwisata (Kemenpar) Republik Indonesia melaksanakan suatu festival yang dinamakan Festival  Cross Border. Tujuan dari kegiatan festival ini adalah untuk mengenalkan sektor-sektor potensial yang dapat menjadi daya tarik para pengunjung lokal maupun asing terhadap pariwisata yang ada di Papua.

Bertempat di Gedung PLBN Skouw Batas, Dinas Pariwisata RI melaksanakan Rapat kepada Stake Holder yang ada diperbatasan untuk mendukung kegiatan event tahunan Festival Cross Border di Perbatasan.



Dikatakan lebih lanjut oleh Asisten Deputi Pengembangan Pemasaran I Reg III, Deputi Pengembangan Pemasaran I Kemenpar RI, Bapak Muh, Ricky Fauziyani mengatakan bahwa dalam edisi perdana di tahun 2019 ini akan menampilkan artis dan hiburan yang dapat menarik minat wisatawan luar, “Rencana akan kami dilaksanakan pada tanggal 9-11 Mei 2019, di tahun 2018 juga pernah kita laksanakan event ini dan dapat menyedot 4000-5000 pengunjung wisatawan asal PNG, kami juga bekerja sama dengan pihak Satgas Pamtas bersama Imigrasi untuk membantu dalam mencegah masuknya Warga dari PNG yang tanpa disertai dokumen seperti Pasport,” Jelasnya.

Kapten Inf Rezky Pandu yang hadir dalam kegiatan rapat tersebut menjelaskan bahwa Satgas Pamtas Yonif PR 328/DGH siap melaksanakan pengamanan demi kelancaran jalannya acara, “Dalam kegiatan Festival kedepan kami lakukan pengamanan bersama pihak Imigrasi Skouw untuk mencegah masuknya pelintas batas illegal dan kami dari pihak Kemenpar RI pun diberikan stand tenda untuk menampilkan alutsista untuk mengenalkan TNI kepada rakyat,” Ujarnya. [Khiastra]

TerPopuler