Kepala Lapas Kelas II A Bengkalis Gelar Pisah Sambut Print Friendly and PDF -->

CETAK BERITA

Print Friendly and PDF

Translate

Kepala Lapas Kelas II A Bengkalis Gelar Pisah Sambut

Kamis, 16 Januari 2020,
NUSANTARAEXPRESS, BENGKALIS - Lembaga Pemasyarakatan Kelas II A Bengkalis Gelar pisah Sambut Kalapas yang lama Maizar Bc.IP.S.Sos dengan kalapas yang Baru Edi Mulyono Bc.IP.S.Sos, SH.MH di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Jalan Pertanian, kecamatan Bengkalis, kabupaten Bengkalis .Rabu (15/01/2020).

Acara tersebut dihadiri Bupati Bengkalis yang diwakili oleh Asisten II H. Heri Indra Putra, Kakanwil Kemenkum dan Ham Provinsi Riau Licky Agung Binarto SH,CN,MH, Kapolres Bengkalis Diwakili Kompol Risman, Dandim 0303/Bengkalis Mayor Arm B.Tambunan, SE , Kepala PA bengkalis Khoiriyah Roihan, S.Ag,MH, Kapala Imigrasi kelas II yang Baru Dimas Pramudito S.IP,M.Si dan yang lama Toto Suryanto S.Sos, Kasatpol PP diwakili Agusrizal M.Si, Pejabat dan Staff dilingkungan kelas II A Bengkalis, serta tamu undangan lainnya.



Maizar Bc.IP.S.Sos saat kata perpisahan mengucapkan terima kapada seluruh Pegawai di lingkungan lapas kelas II A bengkalis serta seluruh Pimpinan daerah kabupaten Bengkalis atas kerjasama selama ini,smoga kedepannya lapas kelas IIA bengkalis dengan kepindahan saya , bisa melanjutkan perjuangannya dan kegiatan yang telah berjalan dengan baik ini. Ucapnya

Sementara itu Edi Mulyono Bc.IP.S.Sos.SH.MH sebagai kalapas yang baru mengatakan Dukungan dan kerjasama kepada segenap jajaran kapas kelas IIA bengkalis untuk saling bahu membahu dalam meningkatkan kinerja kedepan lebih baik lagi. Terangnya.

Sambutan Bupati Bengkalis diwakili Asisten II H.Heri Indra Putra Mengatakan atas nama Pribadi dan Pemerintah Kabupaten Bengkalis, kita ucapkan selamat datang kepada Edi Mulyono Bc, IP, S.Sos ,SH, MH bersama Istri di Negeri Junjungan, yang sudah dilantik, dan melanjutkan kerjanya sebagai Kepala lapas Lembaga Pemasyarakatan kelas II A bengkalis,

Selamat jalan dan selamat bertugas ditempat yang baru kepada Maizar Bc.IP, S.Sos bersama istri dalam tugas sebagai Abdi Negara dan Masyarakat, Pergantian adalah merupakan kewajaran dan Memang Harus dilalui , harapan kita kedepan , tetap selalu meningkatkan kinerja apa yang menjadi tujuan dan cita-cita bersama demi kemajuan bangsa dan negara, ucap Heri.

Ditambahkannya Lembaga Pemasyarakatan adalah salah satu elemen Pelaksana ketertiban wilayah yang Fungsinya sebagai rumah tahanan yang memberikan efek jera bagi para Narapidana yang , menjalani masa Hukuman, juga untuk memberi motivasi serta penyadaran, memulai kehidupan yang lebih baik taat hukum dan tertib, sehingga dapat mewujudkan keamanan dan ketertiban wilayah. Sahutnya.

Kepala Edi Mulyono bersama jajaran , kami berharap mampu memberikan berbagai ketrampilan, motivasi kewirausahaan dan pembinaan mental spiritual Bagi binaan, dengan harapan agar para binaan yang belum dan tidak memiliki pekerjaan dapat memperbaiki kehidupan setelah keluar dari lapas kelas II A Bengkalis ini.

Diakhir acara dilakukan penyerahan cendramata dari seluruh Forkopimda yang hadir kepada Maizar dan ucapan selamat, Ramah tamah , foto bersama, serta Hiburan. [Putra]

TerPopuler