Polres Labuhanbatu Melakukan Pengamanan Gudang Logistik KPU Print Friendly and PDF -->

CETAK BERITA

Print Friendly and PDF

Translate

Polres Labuhanbatu Melakukan Pengamanan Gudang Logistik KPU

Kamis, 30 November 2023,



NUSANTARAEXPRESS, LABUHANBATU - Polres Labuhanbatu lakukan pengamanan di gudang KPU Kab. Labuhanbatu Jl. WR. Supratman Nomor 52 Rantauprapat Kel. Padang Matinggi Kec. Rantau Utara Kab. Labuhanbatu, Kamis (30/11/2023).


Kapolres Labuhanbatu AKBP JAMES H. HUTAJULU, SIK, SH, MH, MIK, melalui Kasi Humas IPTU P. NAPITUPULU, SH menyampaikan bahwa Personel pengamanan yang terlibat dalam (OMB) Operasi Mantap Brata Toba 2023-2024 melakukan pengamanan dengan penuh dedikasi dan tanggung jawab pengamanan di gudang Logistik KPU Kab. Labuhanbatu.


Personil yang ditugaskan melakukan langkah-langkah preventif sesuai SOP agar senantiasa terjaga keamanan gudang logistik KPU.

Pengamanan di gudang logistik KPU Kab. Labuhanbatu ini akan terus dilakukan secara rutin jelang Pemilu 14 Februari 2024 nanti. "Ungkap Kasihumas.


Adapun personel yang melaksanakan kegiatan pengamanan saat ini yakni IPTU JB. LUMBANTOBING (Padal) beserta 05 ( lima ) orang anggotanya. (Her)

TerPopuler